Home / Kegiatan

Sunday, 25 December 2022 - 16:43 WIB

Warga di Kampung Olahraga Masyarakat Kelurahan Pucang Peringati Hari Ibu dengan Senam Mengenakan Kebaya

Peringatan Hari Ibu di Kampung Olahraga Masyarakat Kelurahan Pucang Sidoarjo berlangsung meriah. Ibu-ibu yang hadir berolahraga bersama dengan mengenakan kebaya. Meski berkebaya, mereka tetap lincah berolahraga mengikuti setiap gerakan yang diarahkan instruktur senam.

Warga di Kampung Olaharaga Masyarakat Kel. Pucang berolahraga bersama dengan mengenakan pakaian kebaya

Ketua Umum KORMI Kab. Sidoarjo H. MG. Hadi Sutjipto, S.H., M.M., bersama jajaran pengurus KORMI hadir memberikan semangat warga Kampung Olahraga Masyarakat Kelurahan Pucang. Tjipto mengajak warga untuk gemar berolahraga mendukung tercapainya visi Indonesia Bugar 2045.

Ketua Umum KORMI Kab. Sidoarjo menyampaikan sambutan dan arahan di Kampung Olahraga Masyarakat Kelurahan Pucang

Pada kesempatan itu, Tjipto menyosialisasikan keberadaan KORMI dan kegiatan yang dilaksanakan KORMI Kab. Sidoarjo.Kegiatan olahraga bersama, Minggu (25/12) pagi, yang dipusatkan di RW 06 Perum Pucang Indah ini dimeriahkan dengan hiburan dan bazar. Nining Sulistyowati Kepala Kelurahan Pucang Kec. Sidoarjo turut hadir menyampaikan sambutan dan memberi dukungan kepada warganya. (rr)

Berfoto bersama

Share :

Baca Juga

Kegiatan

BMX School Sidoarjo, Serunya Melatih Trik BMX pada Anak Usia Dini

Kegiatan

Delta Runners Sidoarjo Tebar Kebaikan Ramadan Bersama Anak-Anak Panti Asuhan

Kegiatan

Gencar Mengolahragakan Masyarakat, Pengurus KORMI Kecamatan Sukodono Dikukuhkan

Kegiatan

Peringati Hari Ibu, KOM Desa Siwalanpanji Gelar Lomba Poco-Poco Antar RW

Kegiatan

Latihan Teknik Kebugaran Indonesia Resmi Bergabung Menjadi Anggota Binaan KORMI Kab. Sidoarjo

Kegiatan

HUT Ke-6, Keberadaan FORMI Kab. Sidoarjo Makin Diakui

Kegiatan

Komunitas Nimas Putri Sabdojati Lakukan Baksos untuk Masyarakat Kurang Mampu di Kab. Pacitan

Kegiatan

Lowrider Sidoarjo, Bendera Baru Satukan Komunitas-komunitas Lowrider di Sidoarjo
?>