FORMI Kab. Sidoarjo menjadi salah satu andalan FORMI Provinsi Jawa Timur yang berlaga di Festival Olah Raga Rekreasi Masyarakat Nasional (FORNAS) ke-3 di Bali, Jumat-Minggu (9-11/10/2015). Rombongan atlet FORMI Kab. Sidoarjo dilepas oleh Ketua Umum FORMI Kab. Sidoarjo H. MG. Hadi Sutjipto, SH., MM, Kamis (8/10/2015) di pendopo Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata Kab. Sidoarjo. Usai diberangkatkan di Sidoarjo, sorenya, rombongan atlet bergabung dengan FORMI Kota Surabaya untuk dilepas oleh Sekretaris Daerah Prov Jatim Achmad Sukardi dan Ketua Umum FORMI Provinsi Jawa Timur Drs. H. Suparman di Ruang Binaloka Pemprov Jatim.
Dalam laporannya, Suparman menyebutkan jumlah atlet Jawa Timur yang mengikuti FORNAS sebanyak 431 orang. Jumlah tersebut tersebar di kabupaten/kota yaitu Surabaya, Sidoarjo, Tuban, Banyuwangi, Jember dan Kabupaten Blitar.
Sabet 16 Medali
Kontingen FORMI Kab. Sidoarjo siap bertanding, Sabtu-Minggu (10-11/10/2015). Sebanyak 112 orang yang terdiri dari atlet, official dan supporter Sidoarjo yang datang secara mandiri berkumpul di arena lomba. Cabang olahraga yang diikuti diantaranya Lomba Senam Asma Indonesia, Lomba Jantung Sehat Seri IV, Lomba Hip Heart II, Lomba BMX, Festival Sepeda Tua, Lomba Langkah Dansa (Line Dance), Lomba Aerobik, Lomba Cheerleader, Lomba Gulat Tangan (Panco), Lomba Senam Ayo Bergerak Indonesia, Lomba Senam Tera dan Lomba Senam PORPI, serta satu penampilan Tari Ujung yang dibawakan Komunitas Tari Ujung “Laskar Arum” Kec. Tarik, Sidoarjo.
Atlet, official dan para supporter bersuka cita saat nama-nama pemenang diumumkan. FORMI Kab. Sidoarjo tercatat mendapatkan 15 medali dari 19 gelar juara. Suwignyo, SH, Sekretaris FORMI Kab. Sidoarjo menuturkan kemenangan ini membawa nama baik Sidoarjo, dan Jawa Timur.
“Kemenangan atlet FORMI Sidoarjo dalam FORNAS 3 prestasinya sudah bagus. Ini untuk mempertahankan Sidoarjo yang tahun lalu ikut FORNAS 2 di Semarang kita ada diperingkat 2. Dengan banyaknya jenis lomba yang kita ikuti prestasi kita jadi naik, lebih bagus rangkingnya,” kata Suwignyo yang mendampingi atlet FORMI Kab. Sidoarjo selama di Denpasar, Bali. (rr)
Prestasi Atlet FORMI Kab. Sidoarjo
FORNAS Ke-3 Tahun 2015
- Juara 1 Lomba Panco kelas berat badan 65-75 Kg (perorangan/Sutiknyo)
- Juara 1 Lomba Panco kelas berat badan 75-85 Kg (perorangan/Yulianto)
- Juara 1 Lomba Panco kelas berat badan 85-95 Kg (perorangan/Arif Catur)
- Juara 1 Lomba Panco kelas berat badan 95 Kg keatas (perorangan/Ary Kusnanto)
- Juara 3 Lomba Panco kelas berat badan 65-75 Kg (perorangan/Wahyu Ardiansyah)
- Juara 3 Lomba Panco kelas berat badan 75-85 Kg (perorangan/M. Sirodjil Munir)
- Juara 2 Lomba Senam Ayo Bergerak Indonesia (grup)
- Juara 1 Lomba Senam Ayo Bergerak Indonesia (perorangan/Suci)
- Juara 3 Lomba Senam Ayo Bergerak Indonesia (perorangan/Erik)
- Juara Harapan 3 Lomba Senam Ayo Bergerak Indonesia (perorangan/Istinah)
- Juara Harapan 3 Lomba Jantung Sehat Seri IV (grup)
- Juara Harapan 3 Lomba Senam Hip Heart II (grup)
- Juara 2 Lomba Aerobik Kategori Profesional (perorangan/Gunawan Widjanarko)
- Juara 3 Lomba Aerobik kelompok umur 36-45 tahun (perorangan/Ratnaweti)
- Juara 2 Lomba Senam Asma Indonesia (grup)
- Juara 3 Karnaval Sepeda Tua Jalur 15 Km Kategori Kostum Daerah/Budaya (perorangan/Mariyono)
- Juara 3 Kompetisi BMX Kategori Flat Land (perorangan/Ari Wahyudi)
- Juara 3 Lomba Langkah Dansa (perorangan/Putu)
- Juara 3 Lomba Cheerleaders Kategori Coed Premiere (grup)